Rapat Koordinasi Kearsipan Pengadilan Agama Semarang | (15/1/2024)
Rapat Koordinasi Kearsipan Pengadilan Agama Semarang
Semarang || pa- semarang.go.id
Senin 15 Januari 2024, bertempat di Ruang Panitera Pengadilan Agama Semarang telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Kearsipan yang dipimpin oleh Panitera dan dihadiri oleh Panitera Muda Hukum, Arsiparis serta staff bagian arsip. Mengawali tahun 2024 ini Panitera Pengadilan Agama Semarang menyampaikan mengenai penataan arsip perkara. Di setiap perkantoran, arsip merupakan suatu hal yang sangat penting, demikian pula bagi Pengadilan Agama Semarang. Oleh karena itu sangat perlu dilakukan pengelolaan arsip secara baik agar ketika suatu saat dibutuhkan akan lebih mudah untuk mencari. Rapat dilakukan guna menyusun langkah- langkah strategis dalam pengelolaan arsip yang lebih sistematik, rapi dan terpelihara.